Minggu, 20 Maret 2011

Vokalis Megadeth Pingsan di Belakang Panggung





LOS ANGELES - Kabar buruk datang dari vokalis Megadeth, Dave Mustaine. Dalam sebuah acara di Petersberg beberapa hari lalu, Dave pingsan di belakang panggung.

Pentolan band heavy metal tersebut meminta maaf kepada para penggemarnya karena insiden tersebut menyebabkan dia hanya bisa bermain sebentar saja.

Dave sebenarnya telah didiagnosa menderita penyakit batu ginjal dan telah disarankan dokter untuk membatalkan konser untuk dirawat di rumah sakit. Namun sayangnya, Dave tak menghiraukan peringatan dokter dan bersikeras tetap naik panggung. Hasilnya, setengah jam kemudian dia langsung dilarikan ke rumah sakit.


"Dua jam sebelum acara, saya mulai merasa seperti punya hernia. Saya bilang kepada tur manajer saya untuk mencarikan dokter dan mungkin jalan yang terbaik saat itu adalah membatalkan pertunjukan," ungkap Dave, seperti dikutip NME.com, Sabtu (19/3/2011).

"Saya disuruh buang air kecil oleh dokter. Lalu mereka mengatakan, ada darah di sana dan mereka memberi saya IV, analgesik dan suntikan anti-inflamasi. Lalu sejam berikutnya saya kabur dan merasa tetap bisa melaksanakan pertunjukan," lanjutnya.

Saat ini kondisi kesehatan Dave telah pulih 95 persen. Dave menegaskan, Megadeth tidak akan membatalkan konser. Megadeth sedang melaksanakan tur Eropa dan ini merupakan bagian dari tur Big Four bersama Slayer, Metallica dan Anthrax.

Anda sedang membaca artikel tentang

Vokalis Megadeth Pingsan di Belakang Panggung dan anda bisa menemukan artikel Vokalis Megadeth Pingsan di Belakang Panggung ini dengan url http://foreign-rockers.blogspot.com/2011/03/vokalis-megadeth-pingsan-di-belakang.html ,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Vokalis Megadeth Pingsan di Belakang Panggung ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Vokalis Megadeth Pingsan di Belakang Panggung sumbernya.

0 komentar:

Posting Komentar